Home HL Danrem 044/Gapo Pimpin Upacara Militer Pemakaman Almarhum Serma Husin Saleh

Danrem 044/Gapo Pimpin Upacara Militer Pemakaman Almarhum Serma Husin Saleh

84
0

Sumber : Penrem 044/Gapo

PALEMBANG, Jodanews.com – Danrem 044/Gapo, Brigjen TNI Jauhari Agus Suraji SIP SSos, memimpin upacara militer pemakaman Almarhum Serma Husin Saleh Anggota Koramil 430-05/Betung Kodim 0430/Banyuasin, Minggu (13/9/2020).

Sebelum dimakamkan, jenazah Almarhum Serma Husin Saleh dibawa ke Masjid Annashirya di Gang Gaya Baru Kelurahan Sentosa Kecamatan Seberang Ulu II untuk di Sholatkan dan selanjutnya dilaksanakan upacara pemberangkatan.

Selanjutnya, jenazah Almarhum dibawa ke Tempat Pemakaman Umum (TPU) Naga Swidak, di Jalan Jenderal Ahmad Yani Kelurahan 14 Uku Kecamatan SU II Palembang dan sesampainya di TPU, dilanjutkan dengan upacara secara militer yang dipimpin Danrem 044/Gapo.

Dalam amanatnya, Danrem 044/Gapo Brigjen TNI Jauhari Agus Suraji mengatakan, dengan penuh rasa duka yang amat dalam pada hari ini kita semua berkumpul di TPU Naga Swidak untuk bersama-sama melaksanakan upacara pemakaman secara militer sebagai perwujudan dari penghargaan negara terhadap almarhum yang telah meninggalkan kita semua dan musibah ini sangat mengejutkan kita semua, namun Tuhan menghendaki demikian. Kita diwajibkan untuk berusaha atas apa yang kita derita dan semua kita kembalikan kepada takdir Tuhan Yang Maha Esa.

“Oleh karena itu, sudah selayaknya kita menerima dengan ikhlas atas musibah ini, karena pada dasarnya kita semua akan kembali kepada-Nya. Namun, sebagai insan biasa kita tidak luput dari rasa duka cita dan kehilangan akibat musibah ini,” ucap Danrem.

Lanjut Danrem, pada kesempatan ini, atas nama pimpinan upacara dan seluruh teman sejawat almarhum, menyatakan belasungkawa yang sedalam-dalamnya dan turut berduka cita kepada keluarga yang ditinggalkan. Kita semua merasa kehilangan almarhum yang telah memberikan pengabdian terbaiknya pada Negara dan Bangsa.

“Mudah-mudahan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan dalam menerima musibah ini dan semoga Tuhan Yang Maha Esa senantiasa melimpahkan petunjuk dan blmbingan-Nya,” pungkas Danrem.

Tutut hadir dalam prosesi pemakaman tersebut, Dandim 0418/Palembang Kolonel Imf Heny Setyono SPsi MSi, Kasi Opsrem 044/Gapo Kolonel Inf Ari Sudarsono, Kasi Intelrem 044/Gapo Letkol Inf Efran Herriyanto SH, Kasi Renrem 044/Gapo Letkol Inf Bayu Argo, Dandim 0430/Banyuasin Letkol Arm Farid Hidayat, para Pasi dan Danramil jajaran Kodim 0430/Banyuasin dan Danramil 418-03/Plaju. (Editor Jon Heri)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here