Home EKONOMI 400 Mahasiswa di Sumsel Terima Beasiswa Dari Conoco Philips

400 Mahasiswa di Sumsel Terima Beasiswa Dari Conoco Philips

81
0

Laporan: Ofie

PALEMBANG, Jodanews –  ConocoPhilips (Gressik) Ltd, (CPGL) bekerjasama dengan Yayasan Ancora berkolaborasi memberikan bantuan beasiswa tahunan kepada 400 mahasiswa di Sumatera Selatan. Pemberian bantuan beasiswa itu diperuntukkan bagi mahasiswa ditingkat universitas.  Program ini bertujuan untuk memfasilitasi perbaikan mata pencarian lokal dengan memberikan kesempatan untuk meraih pendidikan yang lebih tinggi melalui bantuan keuangan.

Tahun ini sebanyak 400 mahasiswa  terpilih  dari desa-desa terdekat area operasi CPGL  yang mendapatkan beasiswa pendidikan 2017 yang bertema Pemuda Bangkit Berkarya.

Program ini diharapkan dapat memberikan semangat kepada siswa untuk terus membuat perubahan dan perbaikan tehadap masa depan di lingkungan sekitar mereka, serta memiliki semangat untuk terus meningkat kan diri melalui kegiatan positif lainnya.

“Melalui program beasiswa ini, CPGL berharap dapat mendukung program pendidikan nasional demi mencapai keunggulan akademik terutama bagi masyarakat sekitar area operasi,”kata Joang Laksanto, Vice President Relations & Security CPGL usai pemberian beasiswa di gedung AEKI jalan Dipenogoro Palembang, Jumat (10/2).

Masih kata Joang, siswa yang terpilih pada beasiswa ini diwajibkan untuk melakukan tugas kewirausahaan sosial, kepemimpinan dan pembekalan kerja di berbagai bidang,sesuai dengan latar belakang pendidikan masing masing.

Pada kesempatan ini juga,ada pameran produk produk hasil karya pemuda di wilayah sekitar area operasi CPGL di bidang pertanian. Perikanan, sablon dan produk olahan makanan sebagai contoh dari hasil kreatifitas mereka terhadap pembangunan ekonomi keluarga dan desa tempat tinggal mereka.

Maya Susanti, salah satu mahasiswa penerima beasiswa tahun 2004 – 2014 dari Musi Banyuasin berkesempatan untuk melanjutkan pendidikan nya di Universitas Indonesia berkat bantuan keuangan program beasiswa ini. ” Saya merasa terbantu dengan adanya beasiswa ini. Apalagi saya mendapatkan beasiswa ini sampai lulus Universitas. Yang tentunya membantu saya untuk mengejar pendidikan hingga mendapat gelar master dibidang studi managemen media di Universitas Glasgow, Inggris, yang akhirnya mengantarkan saya menjadi jurnalis di TVRI ,” kata Maya bangga. (Editor Elan)

 

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here