Home HL Astra Motor Sumsel Sasar Mahasiswa Kampanyekan Safety Riding

Astra Motor Sumsel Sasar Mahasiswa Kampanyekan Safety Riding

67
0

Laporan Ofie

PALEMBANG, Jodanews –  Menumbuhkan kesadaran akan keselamatan berkendara di jalan raya bagi kalangan anak mudam, membutuhkan konsistensi dan dukungan dari berbagai pihak. Astra Motor Sumsel selaku main dealer Honda di Sumsel sangat peduli akan hal tersebut. Bulan lalu Astra Motor Sumsel telah menyebarkan edukasi Safety Riding ke pelajar di SMA N 3 Palembang. Kali ini Astra Motor Sumsel bekerja sama dengan PT Astra Honda Motor, Kadishub Kota Palembang dan Kasat Lantas Polresta Palembang untuk memberikan sosialisasi kepada mahasiswa Universitas Bina Darma Palembang melalui Seminar Safety Riding dengan pemateri Ronny Agustinus selaku Region Head Astra Motor Sumsel (9/9). Ronny mengatakan bahwa dari 100 persen market sepeda motor di ASEAN, Indonesia memberikan kontribusi sebesar 70 persen. Honda juga memberikan kontribusi penjualan sepeda motor untuk wilayah Sumsel sebesar 70 persen. Oleh karena itu sepeda motor sudah menjadi transportasi utama di Indonesia. Selaku main dealer Honda, Astra Motor juga bertanggung jawab terhadap keselamatan para pengendara sepeda motor.  “Safety riding ini merupakan strategi Astra Motor Sumsel untuk mengedukasi pengguna sepeda motor, agar lebih mengutamakan keamanan dan kenyamanan dalam berkendara. Harapannya, budaya tertib lalu lintas tercipta bagi para pengguna jalan khususnya dikalangan mahasiswa.” ucap Ronny setelah menyampaikan materi sosialisasi safety riding. Selain sosialisasi, bentuk kepedulian Astra Motor Sumsel terhadap keselamatan berkendara yaitu dengan cara mengedukasi, melalui seminar, training dan menggelar kompetisi. “Safety riding goes to school yaitu edukasi safety riding ke kalangan pelajar mulai dari anak usia dini sudah diedukasi safety riding agar lebih aware terhadap rambu-rambu lalu lintas. Hal ini juga konsisten dilakukan ke kalangan pelajar dan mahasiswa,” jelasnya. Lanjut Ronny menuturkan, Sampai saat ini Astra Motor Sumsel telah mengkampanyekan safety riding kurang lebih di 64 instansi pendidikan mulai dari TK, SD, SMP, SMA dan Universitas di Sumsel. Astra Motor Sumsel juga mengadakan safety riding goes to public yang menyasar komunitas sepeda motor Honda Palembang melalui acara touring dan kompetisi gymkhana. Selain itu, Astra Motor Sumsel juga bekerja sama dengan Satlantas Palembang dalam pemasangan traffic sound di perempatan lampu merah yang berisi himbauan keselamatan berkendara, penyerahkan rompi parkir kepada Dinas Perhubungan, pemasangan plang keselamatan di sekolah dan penyerahan mading digital ke sekolah binaan safety riding. ( Editor Jon Heri)

 

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here