PURWODADI – Sejumlah warga di Desa Tambakselo, Kecamatan Wirosari, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah, akui sejak adanya gelaran TMMD Reguler ke -108/Kodim 0717/Purwodadi, seluruh pojok desanya menjadi bersih.
Hal itu, menyusul para TNI Satgas di sela-sela menjalankan tugas TMMD, tetap peduli lingkungan, dengan bersih-bersih di sejumlah tempat di Desa Tambakselo yang dipandang kumuh.
”Jujur dan tidak ingin supaya dipuji, sejak adanya TMMD, desa kami menjadi bersih. Hal itu dikarenakan banyak TNI Satgas yang peduli lingkungan di sela-sela tugas TMMD,” ungkap Sumadi, salah satu anggota Satgas TMMD.
Terpisah, Kepala Desa Tambakselo, Sareh Eko Prasetyo membanrkan apa yang dikemukakan oleh warganya. ”Kantor desa saja, juga tampak bersih sejak adanya banyak Tentara di desa kami. Mereka sedang menjalankan tugas TMMD, tetapi juga memperhatikan kebersihan desa kami,” beber Kepala Desa Joko Prasetyo. (Pendim Purwodadi)