Home HL Kini Bank Sumsel Babel Layani Instansi Vertikal

Kini Bank Sumsel Babel Layani Instansi Vertikal

86
0

Laporan Idham Cholik

LAHAT, Jodanews  – Bank Sumsel Babel telah sekarang terbukti  dapat melayani pengambilan gaji buat instansi vertikal macam TNI, Polri, Kemenag, PLN, dan lainnya. Hal itu dikatakan Kepala Bank Sumselbabel Cabang Lahat Tabroni SE MM, Jumat (24/2).

Pengambilan gaji di Bank Sumsel tersebut adalah tindak  lanjut dari MoU antara Direktorat Jenderal Perbendaharaan dengan PT. Bank Pembangunan Daerah Sumatera Selatan dan Bangka Belitung.
‘’Jadi sesuai dengan MoU tersebut, maka untuk Instansi Vertikal sekarang ini boleh melakukan kerjasama transaksi melalui Bank Sumsel sesuai dengan daerah masing-masing dan kebijakan dari pimpinan daerah masing – masing,’’ tegasnya.

Diharapkan kerjasama yang telah terjalin antara Instansi Vertikal dengan Bank Sumsel Babel1 dapat berjalan dengan baik serta dapat mempererat tali silaturahmi dan kekeluargaan antara dua bela pihak.

Diakatakan Tabroni bahwa kita siap memberikan pelayanan terbaik kepada pihak instansi vertikal tersebut karena yakin yang di inginkan oleh Semua Nasabah adalah pelayanan yang baik dan cepat.
“Mari bergabung bersama kami di Bank Sumsel Babel Lahat, yakinlah bahwa kami akan selalu siap untuk masyarakat Kabupaten Lahat khususnya dan Sumsel pada umumnya,”  terangnya. (Editor Jon Heri)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here