Laporan Ofie
PALEMBANG, Jodanews — Para pelanggan IM3 Ooredoo kini dapat menikmati streaming dan download acara TV dan film favorit mereka dengan iflix tanpa menggunakan kuota data utama, dengan akses tanpa batas ke layanan iflix tanpa tambahan biaya. Setelah meluncurkan tariff nelpon Rp1/detik ke semua operator akhir tahun lalu dan disusul dengan Paket Internet Freedom Combo dengan gratis telp & SMS unlimited ke sesama pelanggan IM3 Ooredoo, kini para pelanggan IM3 Ooredoo dapat menikmati ‘Stream On’ yaitu kuota khusus diluar kuota utama (yang dapat digunakan untuk streaming atau download Musik melalui aplikasi Spotify dan Film melalui aplikasi iflix). Manfaat dari Stream On adalah untuk streaming puluhan ribu acara TV dan film di iflix tanpa menggunakan kuota data utama, dengan akses tanpa batas ke layanan iflix tanpa tambahan biaya. Hal ini merupakan kelanjutan dari komitmen IM3 Ooredoo dalam menghadirkan gebrakan baru dengan memberikan kebebasan bagi para pelanggan dari hambatan internet streaming. Para pelanggan IM3 Ooredoo dengan Paket Freedom Combo, Freedom Postpaid dan Matrix Super Plan kini dapat menikmati acara TV dan film favorit benefit mereka di iflix tanpa khawatir akan kehabisan kuota data utama. Kini, para pelanggan dapat bebas streaming kapan pun dimana pun tanpa memakai kuota data utama melalui iflix tanpa biaya berlangganan selama 3 bulan, apapun paket berlangganannya, persembahan dari IM3 Ooredoo. Pelanggan hanya cukup download aplikasi iflix dari Google Play Store atau Apple App Store,
dan klik pada pilihan mulai nonton sekarang tanpa registrasi. Penawaran kali ini merupakan bentuk kemitraan yang lebih dalam antara kedua belah pihak, setelah pengumuman kerjasama pada bulan April 2016, untuk memberikan akses tanpa batas ke layanan iflix bagi para pelanggan IM3 Ooredoo mobile dan fiber broadband (GIG). Pada akhirnya, pelanggan dapat merasakan kenyamanan lebih dalam menikmati acara TV dan film favorit mereka di iflix melalui jaringan tercepat di Indonesia, yang telah diuji oleh jutaan pelanggan dan disertifikasi oleh Ookla™. Kunjungi www.indosatooredoo.com untuk informasi lebih lanjut mengenai IM3 Ooredoo. (Editor Elan)